Saturday, September 13, 2014

Curhatku Negeriku Part III



Indonesia merupakan negara dengan jumlah korupsi terbesar di dunia. Korupsi yang dimaksud adalah menggunakan uang kas negara yang bukan haknya untuk kepentingan pribadi. Padahal uang kas negara itu digunakan bukan untuk perorangan tapi untuk kebutuhan negara dalam arti kepentingan bersama. Biasanya kasus korupsi akan terungkap kalau jumlah  uang yang telah dikorupsi sudah mencapai batas milyar. Bukankah negara kita termasuk negara miskin...? Lalu kenapa anda masih ingin menggerogoti negara miskin ini? Nggak ada gunanya bukan...?

Jaman sekarang koruptor banyak dari golongan pejabat. Tak peduli pejabat manapun pasti pernah menjadi koruptor. Sampai - sampai ketua Mahkamah Konstitusi, Akil Mochtar pun korupsi hingga triliunan rupiah. Sungguh para koruptor itu tak punya hati nurani. Seharusnya para koruptor itu langsung dihukum mati saja di muka umum, jangan hanya ditahan dalam jeruji besi. Kelakuan mereka itu menyengsarakan penduduk negara ini. Kalau aku jadi presiden nanti, akan ku terapkan hukum mati untuk para koruptor.

Korbid. Kajian
IKMAWARU SC.FH UMI
Hei para koruptor ! Kami ingin negeri ini berkembang menjadi negeri yang hebat ! Kalau kau tak dapat membantu kami untuk mengembangkan negeri ini, diamlah...! Dan jangan mengganggu kami dengan segala macam caramu...! Dasar koruptor, tikus kantor...!

Maka dari itu kawan, di pemilu 2014 nanti, pilihlah pemimpin yang baik, yang berani berkorban demi rakyatnya. Jangan sampai salah memilih, karena itu merupakan nasib kita 5 hingga 10 tahun ke depan. 
Memang takdir tak dapat dirubah, tapi nasib kita yang tentukan. Satu lagi, jangan pernah jadi koruptor di negeri sendiri...!!!
Sekian dariku, Salam Pemersatu



No comments: